00: 00 : 00 - Senin, 15 Juni 1998
Inspektorat mitra SKPD yang humanis dan berintegritas

Sambutan Inspektur Kota Bukittinggi

Assalamu'alaikum

    Inspektorat merupakan Aparat Pengawasan Intern Pemerintah yang merupakan salah satu unsur manajemen pemerintah yang penting dalam rangka mewujudkan pemerintahan yang baik (Good Governance) dan pemerintahan yang bersih (Clean Government). Perkembangan dunia pengawasan menuntut Inspektorat mesti terus berkembang dari paradigma Watch Dog, yang ditandai dengan bentuk pengawasan yang represif dan bersifat post audit menjadi lebih preventif, dilakukan secara current untuk tahun yang berjalan, sehingga manfaatnya bisa langsung dirasakan oleh unit kerja yang diawasi. Selain kegiatan pengawasan, Inspektorat dituntut untuk mengembangkan fungsi pembinaan yakni sebagai konsultan (Consulting), Penjamin Kualitas (Quality Insurance) dan Penasehat Terpercaya (Trusted Advisor)

Wassalamu 'alaikum Wr. Wb.

Elvina Kartika Esya, SE.Akt, M.M

E-Consulting

aplikasi pelayanan konsultasi berbasis web yang disediakan oleh Inspektorat Kota Bukitttinggi untuk meningkatkan kinerja Inspektorat Kota Bukittinggi dalam menerapkan fungsi konsultasi. Aplikasi ini digunakan oleh pegawai yang telah terdaftar dalam Aplikasi Informasi ASN Kota Bukittinggi (KLIK ASN).

E-Reviu

aplikasi pengawasan yang digunakan oleh internal Inspektorat Kota Bukittinggi untuk memudahkan  kegiatan pengawasanan ( reviu, audit, evaluasi, monitoring) mulai dari tahap perencanaan sampai ke pelaporan 

PADATI

Padati adalah Pangkalan Data Kota Bukittinggi yang digunakan untuk menampung data-data Seluruh SKPD di lingkungan Pemerintah Kota Bukittinggi

Visi Besar Kami

Tercapainya Inspektorat sebagai Trusted Advisor, Quality Insurance dan Early Warning System.

Trusted Advisor

Menjaga dan membangun kepercayaan (trust) kepada seluruh Perangkat Daerah dan atau Unit Kerja di Pemerintah Kota Bukittinggi melalui strategic listening untuk memahami sepenuhnya apa yang menjadi kebutuhan, menawarkan saran atau solusi efektif atas isu strategis yang sedang dihadapi dan membangun hubungan profesional.
Jangka Menengah (6 Bulan)
- Ditetapkan Perwako tentang Pedoman Pengawasan & Pembinaan Kota Bukittinggi
- Sosialisasi dan Ujicoba E-Consulting & E-Pengawasan
Jangka Panjang (1 s.d 2 Tahun)
Tercapainya Inspektorat sebagai :
- Trusted Advisor
- Quality Insurance
- Early Warning System.

Sistem Bukittinggi Hebat (SBH)

Dalam rangka mendukung pembangunan Big Data Terpadu Pemerintah Daerah sistem ini telah terintegrasi dengan Sistem Bukittinggi Hebat (SBH)

Testimoni

H.Erman Safar, S.H

Walikota Bukittinggi

Mendukung perubahan inspektorat kota bukittinggi dengan judul "Inspirasi Hebat mewujudkan salah satu misi kota bukittinggi yaitu dengan tag line #hebatdalamtatakelolaanpemerintahkotabukittinggi

Martias Wanto

Sekretaris Daerah Kota Bukittinggi

Inspektorat harus melakukan monitoring dan pengawasan kepada SKPD dari Hulu sampai Hilir, sehingga kesalahan dan potensi-potensi pelanggaran hukum sekecil apapun tidak terjadi di SKPD.

Desi Adin

kepala perwakilan BPK Provinsi Sumbar

Mendukung proyek perubahan inspektor kota bukittinggi yang berjudul inspirasi hebat dalam rangka mewujudkan inspektorat sebagai trust advisor, quality insurance, early warning

Linda Faroza, SH.MM

Kepala Dinas Kesehatan Kota Bukittinggi

Selamat kepada inspektorat telah mempertahankan kinerja baiknya yang menjadi harapan dan tumpuan kami selaku pembina atau atau afip di kota bukittinggi

Muhamad Defrisal, SE, CZM

Kepala Pelaksana Banznas Kota Bukittinggi

Assalamu'alaikum sehubungan dengan pemberian dana hibah yang diberikan oleh pemerintah kota bukittinggi kepada pasar kota bukittinggi kami sangat mengharapkan pembinaan dan pendampingan dari inspektorat kota bukittinggi dalam pelaksanaan pengelolaan dana hibah. Terimakasih.

Syanjifaredy Filla Ferde, S.STP., M.Si

Kepala Dinas Sosial Kota Bukittinggi

Mengharapkan kepada inspektora sebagai lembaga yang bertanggung jawab atau berfungsi dalam pengawasan internal pemerintah daerah. Berharap terwujudnya pemerintahan yang god dan clean government bisa terwujud

Berita

Inspektorat Kota Bukittinggi Raih Penghargaan Kapabilitas APIP Level 3 dari BPKP

Isupublik.com, Bukittinggi – Inspektorat Kota Bukittinggi berhasil meraih penghargaan Peningkatan Kapabilitas Aparat Pengawasan Internal Pemerintah (APIP) Level 3 (tiga) dari Badan Pemeriksa Keuangan dan Pembangunan (BPKP) RI.

 
Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Walikota Bukittinggi H.Erman Safar, SH dari Deputi Kepala BPKP Bidang Investigasi Agustina Arumsari, AK.,MH.,CFE.,CFrA.,CA.,QIA.,CGCAE dalam acara Rapat Koordinasi Pengawasan Intern Keuangan dan Pembangunan Tingkat Provinsi Sumatera Barat yang bertemakan Mengawal Akuntabilitas Keuangan dan Pembangunan Daerah digelar di Auditorium Gubernuran Sumatera Barat Jalan Jend.Sudirman Padang, Kamis (3/6).
 
 
Piagam penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi dari BPKP terhadap pencapaian Inspektorat Kota Bukittinggi dalam melaksanakan fungsi melakukan pengawasan dalam lingkup kewenangannya melalui audit, reviu, evaluasi, pemantauan dan kegiatan pengawasan lain terhadap penyelenggaraan tugas dan fungsi organisasi.
 
 
Walikota Bukittinggi Erman Safar mengapresiasi kinerja tim APIP Inspektorat Bukittinggi dan mengatakan bahwa dengan diterimanya penghargaan ini kiranya akan dapat mendorong APIP pada Inpektorat Kota Bukittinggi untuk terus meningkatkan kapabilitasnya.
 
 
Humas Pemko Bukittinggi
Selengkapnya
Walikota Bukittinggi Lantik 60 Pejabat Struktural

Walikota Bukittinggi Erman Safar melantik 60 pejabat struktural pemerintah kota setempat, di rumah dinasnya, Rabu (2/3/2022) malam.

Pejabat struktural yang dilantik tersebut terdiri dari enam pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (eselon II) dan 54 pejabat Administrasi (eselon III dan IV).   

Enam jabatan Pimpinan Tinggi Pratama yang dilantik Wako Erman tersebut, merupakan hasil seleksi terbuka yang proses pendaftarannya diumumkan pada 19—25 Januari 2022 lalu. 

Sebagaimana diketahui, dalam pengumuman tersebut, Pemko Bukittinggi melakukan seleksi terbuka untuk sembilan jabatan pimpinan tinggi pratama. 

Jabatan yang belum terisi saat dilakukan pelantikan ini adalah Sekretaris DPRD, Kepala Dinas Kesehatan, dan Kepala Dinas Kebakaran. 

Dari enam jabatan pimpinan tinggi pratama tersebut, dua jabatan diisi oleh ASN di luar lingkup Pemko Bukittinggi.

Sementara, pada jabatan Administrasi secara umum terjadi pergeseran pejabat di beberapa jabatan, seperti pada jabatan sekretaris dinas dan lurah, di samping juga terdapat promosi. 

Wako Erman Safar dalam sambutannya mengatakan, formasi pejabat yang dilantik saat ini segera melakukan proses penyesuaian diri sehingga dapat langsung bekerja, karena pelaksanaan program dan kegiatan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2022 telah memasuki bulan ke tiga.

“Saya meminta dan mengharapkan seluruh organisasi perangkat daerah agar melakukan proses percepatan realisasi kegiatan yang telah dianggarkan dalam APBD,” kata Wako Erman. 

Pejabat pimpinan tinggi pratama yang dilantik tersebut adalah Inspektur yang dijabat Elvina Kartika Esya (sebelumnya Irban Wilayah I, Inspektorat Kota Bukittinggi), Kepala Satpol PP dijabat oleh Efriadi (sebelumnya  Pelaksana pada Dinas Tenaker dan Transmigrasi Provinsi Sumbar), Selain itu, ada juga Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan yang dijabat oleh Nauli Handayani (sebelumnya Kabid. Pengelolaan BMD, Badan Keuangan Kota Bukittinggi).

Selanjutnya Kepala Dinas Perhubungan dijabat oleh Joni Feri (sebelumnya Pelaksana pada Dinas Sosial Kota Bukittinggi), Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga dijabat oleh Hendry (sebelumnya Kabag Pemerintahan, Setda Kota Bukittinggi), dan Kepala Dinas PUPR dijabat oleh Ebyuleris (sebelumnya Kabid. Bina Konstruksi Dinas PUPR Kabupaten Sijunjung).  

Sementara pergeseran yang terjadi di jajaran pejabat Administrasi, antara lain, Eryanson menjabat Kabag Pemerintahan (sebelumnya Kabag. Kesejahteraan Rakyat), Risma Novarina menjabat Sekretaris Dinas PMPTSP (sebelumnya Sekretaris Badan Keuangan), dan Aprilia Astuti menjabat Kabid. Parekraf Dinas Parpora (sebelumnya Kabid. Informasi dan Komunikasi Publik Dinas Kominfo). 

Kemudian Pelaksana yang mendapatkan promosi, antara lain, Delia Annisa menjabat Kasi. Pelayanan Kecamatan Mandiangin Koto Salayan (MKS) dan (sebelumnya Pelaksana pada Inspektorat), Salman Hafiz menjabat Sekretaris Kelurahan Kubu Tanjung (sebelumnya Pelaksana pada Sekretariat Daerah), dan Nofrianto menjabat Lurah Campago Guguk Bulek, sebelumnya Pelaksana pada Badan Keuangan. (Warman)

Selengkapnya
Dinilai Memiliki Pengawasan Intern Berbasis Elektronik dan Aplikasi, Inspektorat Bukittinggi Studi Banding ke Inspektorat Rohul

MEDIA CENTER ROHUL– Dalam melakukan manajemen pengawasan intern Pemerintah dilingkungan Pemkab Rokkan Hulu (Rohul), Inspektorat Daerah Rohul memanfaatkan teknologi informasi di era digitalisasi dalam pelaksanaan pengawasan berbasis elektronik dan aplikasi.

Terobosan dan inovasi Inspektorat Rohul inilah menjadi referensi bagi Kota Inspektorat Kota Bukittinggi, Provinsi Sumatera Barat melakukan Studi Banding (Stuban) ke Inspektorat Rokan Hulu, Riau, Selasa (7/12/2021).

Kedatangan Inspektorat Bukit Tinggi ini mendapat sambutan hangat dari Inspektur Inspektorat Daerah Rohul H. Helfiskar SH MH didampingi Sekretaris Inspektorat Rohul Alireza Ahyu SE M.Si dan para Irban dan Kasubag Inspektorat Daerah Kabupaten Rokan Hulu.

Dalam Stuban Inspektorat Bukittinggi ini dipimpin langsung Sekretaris Inspektorat Kota Bukittinggi Ir Tri Yuswita M.Si, para Irban serta Auditor Inspektorat Kota Bukittinggi sebanyak 20 orang.

Sekretaris Inspektorat Kota Bukittinggi ibu Ir Tri Yuswita M.Si mengaku selain melakukan Studi Banding ke Inspektorat Rohul, kunjungan ini juga sebagai ajang silaturahmi antar sesama APIP.

Diakui Tri Yuswita, banyak yang dipelajari Inspektorat Bukittinggi seperti pelaksanaan Evaluasi LKJiP Pemerintah Daerah, Penyelesaian Tindak lanjut hasil pemeriksaan, Pelaksanaan manajemen Pengawasan.

“Kunjungan ini selain mempererat silaturahmi antar APIP juga saling bertukar informasi. Bagaimana. Pelaksanaan tugas pengawasan yang dilakukan di masing masing Inspektorat serta saling memberikan masukan untuk perbaikan Pelaksanaan tugas tugas APIP ke depan,” tuturnya

Lanjut Tri Yuswita, Inspektorat Kota Bukittinggi memberikan apresiasi yang baik kepada Inspektorat Daerah Kabupaten Rokan Hulu atas sambutan dan diterima dalam pelaksanaan kunjungan studi banding tersebut.

“Banyak hal yang kami peroleh dari hasil kunjungan ini, dengan harapan dapat kami terapkan di tempat kami dalam pelaksanaan tugas APIP kedepan, terutama terkait penerapan tugas berbasis elektronik mulai dari absensi digital (SIAP), Pengelolaan surat masuk dan surat keluar (SIMOL) serta aplikasi Tindak Lanjut (SITI),” harap Tri Yuswita

Ditempat yang sama, Inspektur Daerah Kabupaten Rokan Hulu H. Helfiskar, SH MH mengucapkan terima kasih kepada Insspektorat Bukittinggi yang telah memilih Inspektorat Rohul sebagai tempat Studi Banding.

Selain Studi Banding, Helfiskar berharap kunjungan kerja Inspektorat Bukittinggi ini untuk mempererat hubungan antar APIP serta sebagai sharing informasi dan pengalaman dalam pelaksanaan tugas-tugas pengawasan di Inspektorat masing masing.

”Mudah-mudahan kunjungan ini memberikan nilai tambah dalam perbaikan Inspektorat atau APIP dalam menjalankan kegiatan pengawasan untuk mewujudkan Good and Clean Governance,” harap Helfiskar yang juga Mantan Kabag Hukum Setda Rohul.

Diakhir kegiatan, Sekretaris Inspektorat Kota Bukittinggi bertukar kontak person dengan Inspektur Daerah dan Sekretaris Inspektorat Daerah Kabupaten Rokan Hulu untuk mempermudah koordinasi, komunikasi dan konsultasi lanjutan. (MCDiskominforohul/Hen)

Selengkapnya

Pegawai

Berikut adalah Pegawai Inspektorat Kota Bukittinggi

Mengambil data pegawai

Frequently Asked Questions (FAQ)

Frequently Asked Questions (FAQ) adalah daftar kumpulan pertanyaan dan jawaban yang sering di pertanyakan.

  • Semua